Penyerahan Bantuan Rereongan Peduli Garut Kepada Korban Banjir Sungai Cipeujeuh Garut.
Rereongan Peduli Garut telah menyerahkan bantuan berupa 1 tabung Gas, 2
unit kompor gas, perangkat masak,keperluan anak sekolah, sabun
antiseptic dlll, kepada korban banjir Cipeujeuh.
Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Rereongan Peduli Garut, Jamhur Mubarokah beserta team pengurus lapangan kepada para korban, didampingi oleh Ketua RW setempat.
Dalam obrolan singkatnya para korban menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh para donatur yang disampaikan melalui Rereongan Peduli Garut.
Para korban berharap Pemerintah Daerah
beserta pihak terkait segera mengambil langkah kongkrit untuk
penanggulangan masalah banjir ini, sebagai langkah antisipasi, jika
terjadi lagi banjir susulan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar